Berita-Cendana.com- Ende,- Penyakit tidak menular seperti Diabetes dan Hipertensi di Nusantara Tenggara Timur (NTT) secara epidemiologi masih memprihatinkan dan butuh peningkatan pelayanan di Kecamatan Maurole.
Hal ini disampaikan melalui pesan whatsapp dr. Bram Natanael Sembiring pada hari Senin, 08/03/2021.
"Hal ini karena penyakit tersebut adalah gerbang menuju penyakit yang lebih serius lainya seperti penyakit jantung koroner, gagal ginjal, dan stroke yang membutuhkan biaya besar dan mereka yang menderita penyakit ini akan kehilangan hari- hari produktif dalam hidupnya," kata dr Bram Natanael tenaga kesehatan Nusantara Sehat Individu Kabupaten Ende Nusa Tenggara Timur.
Dijelaskannya, Diabetes dan Hipertensi biasanya pasien tidak merasakan gejala sama sekali. Maka, perlu memeriksakan diri secara berkala untuk mencegah komplikasi dari penyakit ini.
Bram menilai, masyarakat Kabupaten Ende khususnya Kecamatan Maurole memiliki paradigma berobat saat sakit saja, padahal ini adalah hal yang salah.
"Sangat berbeda dengan masyarakat di provinsi lain di tempat saya pernah bertugas seperti Jawa misalnya. Seharusnya mencegah dan mendeteksi lebih dini sebelum jatuh ke arah sakit. Karena jikalau sudah sakit, apalagi penyakit ini kronis akan lebih sulit untuk disembuhkan, tentu akan memakan biaya yang cukup mahal serta waktu yang lama," ujarnya.
Masyarakat masih ada yang awam dan tidak mengerti, jadi, lanjutnya, perlu adanya kerjasama antar lintas sektor, saling koordinasi di tingkat kecamatan dan kabupaten antara Puskesmas, rumah sakit, klinik, Polindes dan praktek dokter perorangan serta fasilitas kesehatan lainnya. Sehingga pasien-pasien yang memiliki penyakit diabetes dan hipertensi ini bisa terjaring dan terkontrol kesehatannya.
"Salah satu cara jika seseorang memiliki penyakit diabetes atau hipertensi adalah dengan terdaftar dalam program PRB (Program Rujukan Balik) BPJS Kesehatan. Pelayanan PRB adalah pelayanan kesehatan yang diberikan kepada penderita penyakit kronis dengan kondisi stabil dan masih memerlukan pengobatan atau perawatan jangka panjang yang dilaksanakan di FKTP ( Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama) sehingga peserta tidak perlu lagi datang ke FKRTL (Fasilitas Kesehatan Tingkat Lanjut) . Nantinya pasien akan diberikan obat bulanan dan dapat diambil di apotek dan ini gratis bagi para pengguna BPJS Kesehatan," terangnya.
Sedangkan di Puskesmas Maurole, masyarakat yang memiliki kartu BPJS Kesehatan bisa memeriksakan dirinya secara Gratis dan dapat mengambil rujukan ke rumah sakit diantaranya RSUD Ende dan T.C Hiller Maumere.(***).
Posting Komentar