Permada Kupang Beri Donasi Kepada Masyarakat Terdampak Banjir Bandang

Berita-Cendana.com-Kupang,- Mandataris Perhimpunan Mahasiswa Ngada (Permada Kupang) Periode 2021-2022 memberikan bantuan sembako  kepada masyarakat yang terdampak banjir bandang di Desa Inerie (Kampung Inerie) Kecamatan Inerie, Kabupaten Ngada pada hari Jumat (17/09/21).


Disampaikan kepada media (17/09) oleh Ketua Permada Rian Paga Dalam pemberian sembako ini didampingi oleh para ketua organisasi Kecamatan se-Kabupaten Ngada.


"Sembako yang  diserahkan kepada kepala Desa lnerie yang didampingi Kadis BPBD tersebut terkumpul dari beberapa organisasi Kecamatan Se-Kabupaten Ngada, BEM BLM FST Undana, FMN NTT untuk kemudian dibagikan kepada masyarakat yang terdampak banjir bandang di Desa Inerie, Kecamatan Inerie Kabupaten Ngada, Ungkapnya ketua".


Hal ini dilakukan oleh Permada atas rasa kemanusiaan dan bantuan yang distribusikan hari ini mungkin tidak begitu istimewa, namun besar harapan barang yang diberikan hendaknya mampu meringankan beban masyarakat desa yang terdampak, beber Rian.


Selain itu Rian juga menekankan bahwa kegiatan pendistribusian bantuan ini tanpa ada tendensi apapun, hal ini merupakan perwujudan dari keberpihakan Permada terhadap masyarakat yang mengalami bencana.


Tak lupa Rian mengucapkan terima kasih atas kesetiaan teman-teman ketua dan perwakilan tiap Kecamatan yang turut terlibat dari awal kegiatan pengumpulan donasi sampai pada proses penghantaran bantuan dari Kupang hingga tiba di lokasi bencana. Juga tak lupa ucapan terima kasih untuk kepala desa dan kadis BPBD yang sudah menerima kehadiran rekan-rekan dari Kupang secara baik adanya. Semoga alam dan leluhur selalu memberkati niat baik dan kerja keras bapak dan ibu yang ada dilokasi bencana, tutupnya.(***).

0/Komentar/Komentar

Lebih baru Lebih lama

Responsive Ad Slot

Responsive Ad Slot