Lomba Kreasi Salib Jemaat GMIT Imanuel Oenali Sebagai Wujud Pelayanan Paskah

 

Berita-Cendana.Com - Soe,- Menyongsong Hari Raya Paskah 2022 Jemaat GMIT Imanuel Oenali melaksanakan lomba Rias Salib tingkat Rayon dengan melibatkan 11 (sebelas), rayon, antara lain rayon Oenali, Tubunaus, Batas A, Batas B, Netu ayo A, Netu Ayo B, Oeleu dan Toihaukolo A, B, C.


Demikian Pantauan tim media ini pada saat berlangsungnya lomba pada hari Sabtu, 16/04/2022.


Safrida Nubatonis Metboki S.Pd selaku ketua panitia mengatakan, kegiatan perlombaan kreasi salib Jemaat GMIT Imanuel Oenali bertujuan untuk memupuk kebersamaan membangun persatuan Jemaat di Jemaat GMIT Imanuel Oenali. Kriteria penilaian yang akan dinilai dalam pembuatan kreasi salib  adalah 70 % bahan lokal dan 30 % bahan toko.


Lanjutnya, Jemaat sangat antusias dalam mengikuti Lomba kreasi salib tersebut terlihat di 11 titik, salah satunya di rayon Netu Ayo A dengan koordinator ibu Bety Nubatonis mengatakan persiapannya sudah 1 minggu dan mereka bekerja dari pagi hingga malam. Menurut Ibu Bety tujuan mereka mengikuti kegiatan tersebut bukan untuk menang tapi persaudaraan dalam jemaat itu sangat penting.


"Ketua Pemuda GMIT Klasis Soe Timur Melianus J. Selan S,Tr. AkP sebagai salah satu Tim Juri, saya sangat mengapresiasi dan juga berterimakasih atas perlombaan kreasi salib yang diadakan di Jemaat GMIT Imanuel Oenali karena dengan adanya kegiatan ini saya melihat antusias kebersamaan antara semua  kategorial yang ada di setiap rayon,".


Dari kaum Bapak, kaum Perempuan GMIT, Pemuda ini yang sangat diharapkan untuk membangun relasi dan hubungan diantara semua jemaat di lingkup pelayanan gereja  GMIT Imanuel Oenali wilayah Klasis Soe Timur, disini Juri tidak mencari yang terbaik tapi bagaimana wujud pelayanan Paskah itu ada dalam lingkungan gereja sampai di lingkungan jemaat, tutup Melianus Selan.


Tim Juri yang akan menilai kegiatan perlombaan kreasi salib Jemaat GMIT Imanuel Oenali yakni Ketua Pemuda Sinode GMIT, Arta Nifu, S.Th Pendeta Jemaat Son Halan Niki-Niki Klasis Amanuban Tengah dan

Ketua Pemuda GMIT Klasis Soe Timur Melianus J. Selan S,Tr.AkP.(ST/RS).

0/Komentar/Komentar

Lebih baru Lebih lama

Responsive Ad Slot

Responsive Ad Slot