ANGGOTA DPRD TTS MENDORONG KESIAPAN BPBD MENGATASI BENCANA


Berita-Cendana.com- Soe,- Salah satu anggota Komisi IV DPRD TTS, Deksi Letuna, S.Pd.K kembali bersuara terkait kesiapan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Timor Tengah Selatan dalam mengantisipasi bencana selama masa penghujan di awal tahun 2020.

Sebagai wakil rakyat, Deksi meminta BPBD TTS untuk cepat bertindak mengantisipasi adanya korban bencana di Timor Tengah Selatan.

"Sesuai dengan surat rujukan BMKG NTT, 04 Januari,  TTS juga termasuk salah satu Kabupaten yang bakal di guyur hujan badai dalam beberapa hari ke depan karena itu BPBD TTS harus cepat bergerak untuk mengantisipasi adanya korban bencana di Daerah ini," Jelas-Nya.

Perhatian Anggota Dewan asal Partai Berkarya tersebut juga di fokuskan pada pohon-pohon besar di pinggiran jalan umum dan sekitaran perumahan.

Tolong agar pohon-pohon besar di sekitar pemukiman warga dan pinggir jalan raya di pangkas jika perlu dan yang berpotensi membahayakan di tebang. Agar dapat mengantisipasi terjadinya bencana yang menimpa bangunan terdekat dan menimbulkan adanya korban  bencana. "tegas Letuna".

Hingga berita ini di turunkan, awak media belum berhasil menghubungi Kepala BPBD TTS. (Mega)

0/Komentar/Komentar

Lebih baru Lebih lama

Responsive Ad Slot

Responsive Ad Slot