Kapolsek Malaka Tengah Bersama Danramil 1605-04 Betun Gelar Rakor

Berita-Cendana.com- Malaka,- Kepala Kepolisian Sektor (Polsek) Malaka Tengah IPTU I Wayan Budiasa,SH. Bersama Komandan Koramil (Danramil) 1605-04 Betun Mayor (Inf) Ahmad Hartono menggelar rapat Koordinasi (Rakor).


Membahas percepatan pelaksanaan kegiatan vaksinasi covid-19. Khususnya di wilayah Kecamatan Malaka Tengah Kabupaten Malaka Provinsi Nusa Tenggara Timur yang dihadiri oleh para kepala Desa Se-Kecamatan yang  dilaksanakan di Mako Polsek pada hari Kamis (28/10/2021).


Kapolres Malaka AKBP Rudy Junus Jacob Ledo SH,.S.IK. melalui Kapolsek Malaka Tengah IPTU I Wayan Budiasa,. SH. Mengatakan  "Rakor hari ini guna bersama- sama mendukung pemerintah terkait percepatan  vaksinasi di wilayah hukum Polsek Malaka Tengah," jelasnya.


Lanjutnya, ia minta kepada semua kepala desa segera didata jumlah masyarakat yang belum vaksin untuk segera di vaksin,  koordinasikan dengan petugas kesehatan  setempat.


Selain itu Kepala Desa Wehal Yohanes Roby Tei Seran, menyampaikan bahwa kurangnya minat masyarakat untuk divaksin akibat  kurangnya kerjasama pihak Dinas Kesehatan dalam hal ini di tingkat Puskesmas dengan pemerintah desa, mulai dari informasi  data  yang sudah ada.


Hal itu dikatakan Kades Roby pada acara rapat koordinasi yang diselenggarakan oleh Kapolsek  IPTU I Wayan Budiasa bersama Danramil Betun, dihadiri oleh 

Camat Malaka Tengah yang diwakili oleh Sekretaris camat.


Lanjut Roby, "dengan adanya data yang akurat maka kami para  kepala desa bisa mengetahui dan juga guna menentukan kepastian level PPKM di tingkat kecamatan melalui Kapolsek dan Bapak Danramil  saya harap bisa menyampaikan  hal ini kepada petugas kesehatan," katanya.


Menurut Kades Roby,  Desa Wehal selama ini sudah melakukan sanksi kepada warga masyarakat yang belum di vaksin bila mengurus sesuatu seperti  bantuan langsung tunai, tandatangan dan lainnya tidak dilayani seperti yang sudah diterapkan di Polsek Malaka Tengah  dan bantuan - bantuan yang diterima masyarakat itukan penyebabnya pandemi Covid-19 maka dari itu bersama aparat desa terus melakukan himbauan mendukung program pemerintah untuk percepatan vaksinasi, tutupnya.


Sementara Yoseph Bria Seran Kepala Desa Barada mengatakan, melalui Rakor ini ia menyampaikan bahwa di Desanya belum sama sekali terjamah dan didatangi oleh petugas vaksin dan hampir semua warga masyarakat di desanya belum di vaksin, bebernya.


"Kami minta Bapak Kapolsek dan Bapak Danramil bersama gugus tugas untuk membuat jadwal Vaksin di desa kami guna mendukung program pemerintah percepatan vaksinasi di desa kami," katanya.


Sebagian besar Kepala Desa menyampaikan hal yang sama bahwa seluruh desa belum mendapatkan pelayanan vaksinasi di desa-desa yang tersebar di Kecamatan tersebut, terangnya.


Penulis: Jeck Leru.


Editor: LITE.

0/Komentar/Komentar

Lebih baru Lebih lama

Responsive Ad Slot

Responsive Ad Slot